Pernahkah Ananda mendengar istilah “MEME”? Pasti sudah bukan? Sekarang coba jawab apa itu meme? Menurut KBBI meme itu adalah ide, perilaku, gaya menyebar dari satu orang ke orang lain dalam sebuah budaya. Jadi meme itu bukanlah gambar-gambar lucu berisi kritikan, namun budaya menyebar luaskan gambar-gambar lucu berisi kritikan itulah yang disebutkan sebagai meme.Sekarang coba analisa kembali, disebut apakah gambar lucu berisi kritikan itu?
Nah… itu yang disebut dengan teks anekdot. Kali ini Ananda akan mempelajari tentang teks anekdot. Namun, teks anekdot yang dimaksud adalah berupa teks anekdot tulisan bukan teks anekdot gambar. Ananda, materi pembelajaran ini akan membantu Ananda untuk mengusai KD 3.5,4.5 dan 3.6,4.6, yaitu menganalisis dan mengkontruksi teks anekdot. Materi ini akan menjabarkan tentang: 1) fungsi teks anekdot, 2) unsur teks anekdot, 3) menganalisis kritik dalam teks anekdot, 4) menyimpulkan makna tersirat teks anekdot, 5) kebahasaan teks anekdot, 6) pola penyajian teks anekdot, 7) pola penyajian teks anekdot, 8) mengubah teks anekdot dari bentuk narasi ke bentuk dialog, 9) menciptakan teks anekdot. Berikut ini bahan ajar lengkap teks anekdot.
Semoga jadi Amalan buat yang telah mengirimkan materi kls X
Aamiin.